Tak Berpotensi Tsunami

Gempa Magnitudo 5,3 Guncang Maluku Tenggara

Ilustrasi gempa

MALUKU--(KIBLATRIAU.COM)-- Gempa bumi dengan magnitudo 5,3 terjadi di sebelah barat daya Maluku Tenggara. Gempa ini tidak berpotensi tsunami.“Tidak berpotensi tsunami,” kata Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) melalui akun Twittwer @infoBMKG, Ahad (27/11/2022).BMKG menyebut, gempa di sebelah barat daya Maluku Tenggara terjadi pada 05.39 WIB. Lokasi gempa berada di 5,81 Lintang Selatan-130,68 Bujur Timur atau 228 km barat daya Maluku Tenggara, Provinsi Maluku Utara dengan kedalaman 90 km .Meski tak berpotensi tsunami, BMKG mengingatkan masyarakat untuk berhati-hati terhadap risiko terjadinya gempa susulan.


Selain Maluku Tenggara, gempa bumi juga mengguncang Sukabumi dan Cianjur. BMKG mencatat, gempa bumi di Cianjur terjadi pukul 4.20 dan 06.18 WIB.Pusat gempa berada di darat 7 Km Barat Daya Kabupaten Cianjur. Magnitudo gempa pertama 2,4, sementara kedua 2,7.Sedangkan gempa bumi di Sukabumi terjadi pukul 7.21 WIB dengan magnitudo 3,5. Pusat gempa berada di darat 15 KM Barat Daya Sukabumi. Gempa Sukabumi terasa hingga Bogor, Gunung Guruh, dan Cibadak.(Net/Hen)


Berita Lainnya...

Tulis Komentar